23 Jan 2012
Jika Neymar dinobatkan FIFA sebagai pencetak gol terbaik 2011, pembaca GOAL.com Indonesia lebih memilih gol Kevin-Prince Boateng sebagai yang terbaik versi mereka.
Setidaknya 5,750 suara dari pembaca GOAL.com Indonesia yang menobatkan gol Boateng sebagai yang terbaik. Boateng sendiri mencetak gol indahnya ke gawang Barcelona pada 23 November di ajang Liga Champions.
Gol Boateng dinilai lebih baik dari sepakan akrobat Wayne Rooney saat mencetak gol ke gawang Manchester City pada 12 Februari. Gol Rooney itu hanya memiliki 4,111 suara, atau 21,32 persen dari suara yang masuk yang mencapai 19,281.
Sementara kru redaksi GOAL.com Indonesia memposisikan gol Rooney tersebut sebagai yang terbaik. Penilaian tersebut didasarkan pada kemampuan Rooney yang bisa menggabungkan ketepatan waktu, keberanian melakukan tendangan salto ditambah akurasi sepakan.
Oleh redaksi, gol Rooney itu mendapat 132 poin, unggul dari gol Neymar ke gawang Flamengo yang memiliki poin 119 dan gol Lionel Messi ke gawang Real Madrid dengan 118 gol.
Sementara gol Boateng, yang versi pembaca menduduki posisi teratas, redaksi hanya menempatkangol tersebut ke posisi empat dengan 115 angka, disusul gol Robin Van Persie ke gawang Everton pada 10 Desember, Dejan Stankovic ke gawang Schalke 04 pada 23 November, gol M Nasuha saat membela timnas Indonesia melawan Turkmenistan pada 28 Juli, gol Andik Vermansyah saat membela Persebaya 1927 melawan Kelantan FC di 23 Desember dan gol Titus Bonai ke gawang Singapura pada 11 November saat memperkuat timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2011.
Inilah nominasi gol terbaik 2011:
Setidaknya 5,750 suara dari pembaca GOAL.com Indonesia yang menobatkan gol Boateng sebagai yang terbaik. Boateng sendiri mencetak gol indahnya ke gawang Barcelona pada 23 November di ajang Liga Champions.
Gol Boateng dinilai lebih baik dari sepakan akrobat Wayne Rooney saat mencetak gol ke gawang Manchester City pada 12 Februari. Gol Rooney itu hanya memiliki 4,111 suara, atau 21,32 persen dari suara yang masuk yang mencapai 19,281.
Sementara kru redaksi GOAL.com Indonesia memposisikan gol Rooney tersebut sebagai yang terbaik. Penilaian tersebut didasarkan pada kemampuan Rooney yang bisa menggabungkan ketepatan waktu, keberanian melakukan tendangan salto ditambah akurasi sepakan.
Oleh redaksi, gol Rooney itu mendapat 132 poin, unggul dari gol Neymar ke gawang Flamengo yang memiliki poin 119 dan gol Lionel Messi ke gawang Real Madrid dengan 118 gol.
Sementara gol Boateng, yang versi pembaca menduduki posisi teratas, redaksi hanya menempatkangol tersebut ke posisi empat dengan 115 angka, disusul gol Robin Van Persie ke gawang Everton pada 10 Desember, Dejan Stankovic ke gawang Schalke 04 pada 23 November, gol M Nasuha saat membela timnas Indonesia melawan Turkmenistan pada 28 Juli, gol Andik Vermansyah saat membela Persebaya 1927 melawan Kelantan FC di 23 Desember dan gol Titus Bonai ke gawang Singapura pada 11 November saat memperkuat timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2011.
Inilah nominasi gol terbaik 2011:
ANDIK VERMANSYAH | 23 Desember 2011 |
Kelantan FA 1-1 Persebaya - Unity Cup - Kota Bharu, Malaysia Sayap lincah Persebaya 1927 ini meliuk-liuk dari sayap kiri guna mengecoh dua pemain Kelantan sebelum melepaskan tembakan kaki kanan yang mematikan hanya lima menit sebelum pertandingan berakhir. Gol tersebut membawa Persebaya memetik hasil imbang 1-1 atas juara Malaysia, Kelantan, sebelum akhirnya balik memukul 3-2 di Surabaya guna menjuarai Unity Cup. |
DEJAN STANKOVIC | 5 April 2011 |
Inter Milan 2-5 Schalke 04 - Perempat-Final Liga Champions - Stadio Giuseppe Meazza, Milan Pada pertandingan ini, Stankovic membuat Manuel Neuer seperti kiper pemula. Baru 25 detik pertandingan berjalan, Diego Milito lolos sendirian mengejar umpan sehingga Neuer harus keluar kotak penalti untuk menyundul bola. Arah bola tepat kepada Stankovic di tengah lapangan yang langsung melepaskan tembakan voli ke gawang kosong. Anda harus melatih kecepatan berpikir serta kecermatan untuk bisa membuat gol seperti ini. |
KEVIN-PRINCE BOATENG | 23 November 2011 |
AC Milan 2-3 Barcelona - Grup H Liga Champions - Stadio Giuseppe Meazza, Milan Meski menyerah 3-2 dari Barcelona, Boateng mempersembahkan gol disebut-sebut sebagai salah satu gol terbaik AC Milan sepanjang tahun 2011. Gol ini merupakan paduan sempurna dari kemampuan Boateng menerima bola, teknik, dan kekuatan tendangan. Berkelas tinggi. |
LIONEL MESSI | 27 April 2011 |
Real Madrid 0-2 Barcelona - Semi-Final Liga Champions - Estadio Santiago Bernabéu, Madrid Laga panas El Clasico tersaji di semi-final Liga Champions musim lalu. Messi menjadi bintang pada laga pertama yang digelar di Santiago Bernabeu. Sepuluh menit setelah membuka keunggulan pada menit ke-76, Messi mempertontonkan sihir dengan melepaskan diri dari jepitan empat pemain Madrid untuk melesakkan gol yang melebarkan jalan Barcelona ke laga puncak. |
M NASUHA | 28 Juli 2011 |
Indonesia 4-3 Turkmenistan - Kualifikasi Piala Dunia 2014 - Gelora Bung Karno, Jakarta Nasuha mengejutkan seluruh penonton di stadion Gelora Bung Karno Senayan ketika melepaskan tembakan berjarak 30 meter untuk menjebol gawang Turkmenistan. Terkesan spekulatif, tapi jika diamati lagi Nasuha sudah mengincar pojok atas gawang supaya tidak bisa dijangkau kiper Maksatmyrav Shamuradov. |
NEYMAR | 27 Juli 2011 |
Santos 4-5 Flamengo - Serie A Brasil - Estádio Urbano Caldeira - Santos, São Paulo Meski Santos sudah mengungguli Flamengo dua gol, Neymar seakan tidak puas sebelum memberikan gol cantik. Beraksi dari sayap kiri, Neymar bertukar umpan dengan Borges. Ronaldo Angelim menghadang, tapi terkecoh dengan satu trik cepat. Sisanya, eksekusi. Tidak salah jika banyak yang berharap Neymar akan menjadi bintang sepakbola dunia di masa depan. Sayangnya, Santos kalah 5-4 pada pertandingan ini. |
ROBIN VAN PERSIE | 10 Desember 2011 |
Arsenal 1-0 Everton - Liga Primer Inggris - Emirates Stadium, London Gol ini seakan menahbiskan tahun 2011 sebagai tahun terbaik striker Arsenal ini. Berlari mengejar umpan Alex Song dari lini tengah, Van Persie melepaskan tembakan mendatar sebelum bola mendarat ke rumput. Arah bola begitu terarah sehingga Tim Howard hanya terpaku melihat jala gawangnya bergetar. Gol kelas master dari master asal Belanda ini. |
TITUS BONAI | 11 November 2011 |
Indonesia 2-0 Singapura - Grup A SEA Games XXVI - Gelora Bung Karno, Jakarta Dengan kemampuan teknik yang dimilikinya, Titus menari-nari di jantung pertahanan Singapura untuk mengecoh dua bek lawan. Begitu mendapat celah, Titus melepaskan tembakan mendatar dari depan kotak penalti untuk menggandakan Indonesia 2-0 sekaligus melanggengkan jalan ke semi-final SEA Games. |
WAYNE ROONEY | 12 Februari 2011 |
Manchester United 2-1 Manchester City - Liga Primer Inggris - Old Trafford, Manchester Gol yang dicetak Rooney ini seperti dibuat pada saat yang tepat, yaitu Derby Manchester di Old Trafford menghadapi tetangga berisik yang mencoba mengganggu kemapanan United di Liga Primer. Menerima umpan silang tinggi dari Nani, Rooney melepaskan tembakan akrobatik yang bersarang telak di gawang City. United menang 2-1 dan kemudian sukses menjuarai liga. |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar